Mahyudin PNS Bintaldamjaya: Pentingnya Kesadaran dan Disiplin Dalam Kehidupan Sehari-hari
Lebak.NkriKitaNews.Com Bekasi - Satgas TMMD ke-119 Kodim 0509 Kabupaten Bekasi, gelar Penyuluhan Kedisiplinan dan sasar SMK HS Agung Jalan Buyut Kaipah Kampung Pulo Bambu RT 01/02, Karang Bahagia, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi, Jumat (1/3/2024).
Dalam sambutannya Mahyudin PNS Bintaldamjaya di lokasi penyuluhan mengatakan.
"Tujuan menggelar kegiatan penyuluhan kedisiplinan pada masyarakat setempat untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman mereka tentang pentingnya disiplin dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.
"Hal ini dapat membantu menciptakan lingkungan yang lebih teratur, efisien, dan produktif dalam berbagai aspek kehidupan, mulai dari pekerjaan, sekolah, hingga kehidupan sosial," terang Mahyudin.
Dikatakan, pemahaman terhadap kedisiplinan sebenarnya cukup mudah. Meski demikian, kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi aturan tersebut masih dan perlu ditingkatkan.
"Adanya sosialisasi penyuluhan ini, diharapkan warga masyarakat Desa Karang Mukti bisa menyadari/memahami pentingnya tata tertib lalu lintas untuk keselamatan bersama termasuk di antaranya adalah kelengkapan surat-surat kendaraan," pungkasnya.
(Tim Media*red)