Grebeg Bu-gis: Sejarah Baru dalam Pilkada Kota Serang 2024

Grebeg Bu-gis: Sejarah Baru dalam Pilkada Kota Serang 2024

Smallest Font
Largest Font

Kota Serang-Jarnas.id 6 September 2024 – Dalam rangka memeriahkan pesta demokrasi yang akan berlangsung dalam waktu dekat, Kota Serang menjadi saksi dari perhelatan unik yang menggabungkan unsur hiburan dengan edukasi politik. Acara bertajuk "Grebeg Bugis: Talkshow dan Roasting Komedi" berlangsung pada hari Sabtu besok di Umakite, Taktakan, Kota Serang, acara yang diusung oleh Komunitas Serang Menyala dan Relawan Demokrasi Muda menyajikan sebuah format baru dalam berdiskusi mengenai Pilkada yang akan datang, sekaligus memberikan nuansa segar bagi masyarakat.

Acara yang akan dihadiri oleh calon wali kota dan calon wakil wali Kota Serang ini menghadirkan beberapa tokoh penting dalam pembangunan Kota Serang. Diantaranya adalah calon wali kota serang, Budi Rustandi dan juragan kambing yang juga calon wakil wali kota, Nur Agis Aulia, yang akan menjelaskan berbagai program kerja dan visi misi untuk periode mendatang. 
Dalam kesempatan itu, Nur Agis Aulia tidak hanya memaparkan prestasi yang sudah didapatkan, tetapi juga akan menjawab berbagai pertanyaan kritis dari masyarakat yang diajukan secara langsung.

“Saya sangat siap sekali untuk acara besok, jangan lupa hadir ya!” kata Agis.

Bersamaan dengan itu, acara ini juga dilengkapi dengan berbagai pertunjukan seni tradisional dan modern, menambah keseruan suasana. Melalui kolaborasi antara budaya dan politik, Grebeg Bugis diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada mendatang. 

Organiser acara, Eko dari Serang Menyala, menyatakan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran politik masyarakat, khususnya di kalangan generasi muda yang merupakan pemilih potensial.

“Acara ini kami buat untuk mengenalkan politik yang riang gembira kepada masyarakat dan bertujuan untuk masyarakat bisa mengenal lebih dalam lagi kepada calon wali kota dan calon wakil wali kota Serang.” Ujar Eko.

Di akhir acara nanti, sejumlah doorprize menarik juga sudah disapkan untuk dibagikan kepada penonton yang beruntung, sebagai bentuk apresiasi terhadap kehadiran dan partisipasi aktif mereka. Event ini pun diharapkan mendapat sambutan hangat dari berbagai kalangan, termasuk mahasiswa, pelajar, dan masyarakat umum, yang merasa teredukasi sekaligus terhibur.

Dengan acara Grebeg Bugis, diharapkan akan muncul lebih banyak inisiatif serupa yang menciptakan ruang-ruang dialog interaktif dalam menghadapi pemilihan umum, dan pada gilirannya dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi. Pilkada Kota Serang yang akan datang diharapkan tidak hanya menjadi ajang pemilihan pemimpin, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat kesadaran politik dan budaya diskusi di kalangan masyarakat.

Kota Serang, 6 September 2024 – Dalam rangka memeriahkan pesta demokrasi yang akan berlangsung dalam waktu dekat, Kota Serang menjadi saksi dari perhelatan unik yang menggabungkan unsur hiburan dengan edukasi politik. Acara bertajuk "Grebeg Bugis: Talkshow dan Roasting Komedi" berlangsung pada hari Sabtu besok di Umakite, Taktakan, Kota Serang, acara yang diusung oleh Komunitas Serang Menyala dan Relawan Demokrasi Muda menyajikan sebuah format baru dalam berdiskusi mengenai Pilkada yang akan datang, sekaligus memberikan nuansa segar bagi masyarakat.

Acara yang akan dihadiri oleh calon wali kota dan calon wakil wali Kota Serang ini menghadirkan beberapa tokoh penting dalam pembangunan Kota Serang. Diantaranya adalah calon wali kota serang, Budi Rustandi dan juragan kambing yang juga calon wakil wali kota, Nur Agis Aulia, yang akan menjelaskan berbagai program kerja dan visi misi untuk periode mendatang. 
Dalam kesempatan itu, Nur Agis Aulia tidak hanya memaparkan prestasi yang sudah didapatkan, tetapi juga akan menjawab berbagai pertanyaan kritis dari masyarakat yang diajukan secara langsung.

“Saya sangat siap sekali untuk acara besok, jangan lupa hadir ya!” kata Agis.

Bersamaan dengan itu, acara ini juga dilengkapi dengan berbagai pertunjukan seni tradisional dan modern, menambah keseruan suasana. Melalui kolaborasi antara budaya dan politik, Grebeg Bugis diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada mendatang. 

Organiser acara, Eko dari Serang Menyala, menyatakan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran politik masyarakat, khususnya di kalangan generasi muda yang merupakan pemilih potensial.

“Acara ini kami buat untuk mengenalkan politik yang riang gembira kepada masyarakat dan bertujuan untuk masyarakat bisa mengenal lebih dalam lagi kepada calon wali kota dan calon wakil wali kota Serang.” Ujar Eko.

Di akhir acara nanti, sejumlah doorprize menarik juga sudah disapkan untuk dibagikan kepada penonton yang beruntung, sebagai bentuk apresiasi terhadap kehadiran dan partisipasi aktif mereka. Event ini pun diharapkan mendapat sambutan hangat dari berbagai kalangan, termasuk mahasiswa, pelajar, dan masyarakat umum, yang merasa teredukasi sekaligus terhibur.

Dengan acara Grebeg Bugis, diharapkan akan muncul lebih banyak inisiatif serupa yang menciptakan ruang-ruang dialog interaktif dalam menghadapi pemilihan umum, dan pada gilirannya dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi. Pilkada Kota Serang yang akan datang diharapkan tidak hanya menjadi ajang pemilihan pemimpin, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat kesadaran politik dan budaya diskusi di kalangan masyarakat.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Rd Author
Daisy Floren
Daisy Floren
Admin Administrator