Fatih A Aziz Siswa SD Ash Shidiqiyah Juara 1 Sprint 400M Kids Colour Run 2024 Mewakili Pamulang Runners Community
TANGERANG- Fatih Abdul Aziz Siswa Kelas 5 SD Tahfidz Ash Shidiqiyah berhasil meraih Juara 1 dalam Kids Colour Run yang diselenggarakan oleh Evoora Organizer (9/3). Bertempat di Pacific Garden Square - Alam Sutera, Mewakili Pamulang Runners Community Ia berhasil menjadi yang tercepat dalam Kelas 400 Meter Kategori Usia 10-14 tahun mengungguli puluhan peserta lainya.
Fatih menyampaikan, bahwa ia sangan gembira bisa menjadi Juara kali ini, setelah seminggu sebelumnya meraih peringkat 9 di Kejurda Pasi Tangsel Sprint 60 Meter Kelas 5-6 SD. "Saya seperti ga percaya bisa menang, karena ngeri lawanya besar2, usia saya 11 paling muda lawanya ada yang 14 sudah kelas 2 SMP, tapi ayah memotivasi dan yakin saya bisa." Ungkapnya.
Ia bercerita bahwa awalnya sempat gugup karena ada beberapa atlet pelajar yang ikut. "Kelihatan mereka pakai sepatu karbon dan seragam atlet, kayaknya sudah biasa lari, tapi ayah buat saya yakin kalau kemampuan saya juga sudah bisa setara atlit, karena saya sering berlatih seminggu 1-3x, saya juga sudah belasan kali ikut lomba 5K - 21K walau baru 2x ini ikut nomor Sprint, tapi 400 meter ini saya PD karena ada waktu menyalip & butuh endurance juga dibanding 60meter kemarin." Bangga Fatih.
Anak yang juga Hafiz Al-Qur'an Juz 29-30 ini bercerita mendapat banyak semangat melalui bergabung dengan Club Lari. "Saya dilatih mandiri sama ayah, karena Ayah gabung di Pamulang Runners Community, saya jadi ikutan jadi yang paling muda, disana sy dapat banyak arahan dari coach dan om tante senior yang kencang2 larinya, saya jadi tau teknik lari jauh dan sprint agar ga cape dan lebih kencang, saya juga mau gabung latihan di PASI tangsel insya allah bada lebaran." Kisahnya.
Varhan Abdul Aziz ayah sekaligus pelatih Fatih tdk bisa menyembunyikan kebanggaanya atas kemenangan ini. "Kondisi hujan rintik dan licin jadi tantangan, atlet lain lincah, tapi fatih punya speed endurance bagus, dia biasa berlari di pace 4, best time. Dia Pace 4.01 di 1 mile race, dari awal daftar lomba juga dia sudah merasa optimis bisa juara karena dia punya cadence yang cukup lebar, di Sekolah juga dia tercepat untuk level SD di semua angkatan, pernah dilombakan di tandon ciater, Fatih berhasil finish 7 menit sedang teman seangkatanya diatas 12 menit dan di overlap semua. Alhamdulillah." Pujinya
Ia berharap Fatih dan Keempat saudaranya bisa menjadi Atlet Juara Dunia mewakili Indonesia. "Mimpi besarnya itu, tapi yang paling penting mereka senang dan memiliki minat olahraga di bidang lari. Adiknya yang Perempuan alhamdulillah berhasil Juara 3 di Kejurda PASI Tangsel Sprint 30Meter Putri TK minggu lalu, semoga semakin banyak event2 untuk anak yang bisa diikuti oleh umum untuk pembinaan calon atlet kedepanya." Harapnya.
Sementara itu Slamet Riyadi, Salah satu Pendiri sekaligus Coach Pamulang Runners Community mengungkapkan bahwa potensi Fatih harus terus diasah. "Bagus bergabung di PASI agar bisa dilatih disana, namun kalau mau masuk kategori 3000m biasa event jarak menengah sangat jarang, oleh karena itu harus siap di 5K juga, kemarin sudah bagus 400meter bisa menang, karena Fatih badanya tinggi start untuk sprint 60 atau 100 meter pasti lebih lambat, sudah pas di 400m atau 800m untuk kategori sprint. Fatih juga harus perbanyak lower foot strength training karena postur form stride dia masih pendek, mungkin santai tapi kalau diangkat lebih maksimal bisa lebih kencang." Sarannya.
Terakhir Pria yang juga mantan atlet ini berpesan agar Fatih lebih disiplin berlatih dan tidak malas. "Penyakitnya anak seumuran ini masih malas, kalau lari jauh mau berhenti di tengah jalan, lari harus selalu sampai finish,harus semangat seperti ayahnya lari Marathon berusaha tidak boleh jalan. Persaingan menjadi atlet keras, kalau sudah diatas memang enak, tapi untuk sampai kesana harus berjuang habis2an, latihan, interval, istirahat, harus disiplin dan maksimal." Tutup Coach Slamet berpesan.***