FABEM Dukung PTPN 1 Regional 2 Tindak Tegas Para Okupan di Wilayah Puncak Bogor

FABEM Dukung PTPN 1 Regional 2 Tindak Tegas Para Okupan di Wilayah Puncak Bogor

Smallest Font
Largest Font

BOGOR- Dewan Pimpinan Pusat Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa se Indonesia (DPP FABEM) apresiasi langkah PTPN 1 Regional 2 Gunung Mas  terkait penyelamatan aset di wilayah Kabupaten Bogor. 

"Kami FABEM apresiasi kepada Manajer Area Gunung Mas yang kini sedang gencar menindak para okupan lahan HGU PTPN 1 Regional 2," ujar Feri B Hasan, Ketua Bidang Informasi DPP FABEM.

FEBEM juga mendukung PTPN 1 Regional 2 untuk melakukan proses hukum kepada para okupan yang selama ini merugikan negara, pasalnya aksi para okupan atau mafia tanah yang ada di wilayah Puncak Bogor berdampak negatif bagi generasi selanjutnya. 

" FABEM mendukung Manajer Gunung Mas  melaporkan para okupam kepada pihak aparat penegak hukum, karena aksi mafia tanah sangat merugikan semua pihak , katanya. 

Informasi yang dihimpun, Manager Gunung Mas dan Tim Gabungan telah melakukan somasi dan pemasangan plang di sejumlah lahan PTPN yang selama ini di ziarah oleh para okupan, aksi penertiban lahan tersebut berujung kisruh, bahkan ada salah satu okupan merusak plang dan menantang Pejabat PTPN 1 Regional 2, hal tersebut terjadi di wilayah Desa Citeko, Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor,  pada Jum'at (13/08/24). 

Sementara itu, Manager Area Gunung Mas, Reza, akan melaporkan para okupan kepada penegak hukum. Pihaknya juga akan melakukan penataan kembali lahan  tersebut sesuai peruntukannya. 

" Akan kami proses hukum para okupan tersebut dan kami juga akan tata ulang lahan HGU  PTPN 1 Regional 2 yang selama ini di ziarah kepada Khitahnya. tegasnya.***(red)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Admin Author